Jajal Tester Make Up Sebelum Membeli

iklan
VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Jajal Tester Make Up Sebelum Membeli
Feb 21st 2012, 05:25

VIVAnews - Memilih produk kecantikan sehari-hari bukan perkara mudah. Kalau tidak cocok, justru akan membuat penampilan terlihat aneh. Karena itu, banyak toko make up menyediakan tester yang dapat dicoba konsumen.

Untuk mendapatkan yang sesuai, coba tips memilih dan mencoba make up berikut, seperti dilansir dari Allure.

1. Foundation
Kalau biasanya Anda mencoba foundation pada rahang, berarti Anda melakukan kesalahan. Ini justru akan menimbulkan perbedaan warna kulit wajah dengan garis rahang. Justru kulit leher yang memiliki warna cenderung sama dengan kulit wajah. Jadi, cobalah tester di daerah leher untuk mendapatkan warna yang lebih natural pada wajah.

Tester tidak tersedia? Anda tetap bisa melakukan pengujian. Bawa botol bekas foundation favorit Anda, lalu cari yang memiliki formula yang sama. Lihat pula warna foundation botol. Lalu, perhatikan pula jenis kulit Anda sebelum membelinya.

Jika kulit Anda berminyak atau kombinasi, carilah formula yang dapat menyeimbangkan seperti matte, jenis krim atau powder. Jika kulit wajah Anda normal atau kering, pilih cream foundation, atau yang memiliki efek bercahaya.

Lalu, pilih warna foundation yang sesuai dengan warna kulit Anda. Jika kulit Anda cenderung merona, pilih foundation berwarna beige atau krem. Jika kulit Anda berwarna kuning langsat, pilih foundation berwarna gading atau cokelat.

2. Concealer

Untuk memilihnya, coba yang memiliki warna sama dengan kulit, lebih gelap, atau lebih terang. Oleskan pada punggung tangan untuk mencari warna yang lebih cocok.

Pertimbangkan warna peach dan pink karena akan bekerja sangat baik pada kantung mata, namun tidak akan bekerja baik untuk menutup jerawat. Jika Anda mencari concealer untuk menutupi jerawat, cari yang memiliki warna dasar kuning.

Jika tester tidak tersedia, baca keterangan yang tersedia pada botol. Setiap concealer memiliki warna terang, medium, dan gelap. Jika Anda salah membeli dan concealer terlihat terlalu terang untuk kulit, Anda bisa menyiasatinya dengan menambahkan sedikit foundation di atasnya.

3. Bedak

Mencoba bedak sebelum membeli adalah hal yang paling mudah dilakukan karena biasanya orang akan menggunakan jenis bedak yang sama yakni translucent. Sapukan pada punggung tangan, dan Anda akan mendapatikan hasil yang lebih natural.

4. Blush on

Jangan mencoba tester blush on langsung pada pipi. Cobalah pada punggung tangan Anda. Tapi, jika Anda terbiasa menggunakan foundation, pastikan Anda menggunakannya pada punggung tangan sebelum mencoba blush on. Karena, warna blush on akan berbeda pada kulit yang bersih.

Kalau tidak ada tester, krim blush on adalah pilihan yang paling aman karena akan formula ini akan terlihat lebih natural dibandingkan formula bubuk. Pilih warna pink untuk kulit berwarna cerah, raisin
atau ungu muda untu kulit sedikit gelap dan gelap.

5. Bronzer
Matte bronzer adalah pilihan terbaik untuk meniru cokelat alami kulit. Jadi jangan buang waktu untuk memilih bronzer dengan shimmer. Sapukan bronzer pada bagian dalam lengan Anda, jika Anda melihat bintik-bintik pada kulit, maka bronzer tersebut akan terlihat palsu di wajah Anda.

Jika Anda tidak bisa mencobanya, jangan pernah membeli bronzer yang lebih gelap dari warna cokelat alami kulit Anda. Jika Anda memiliki kulit yang putih, pilih beige pucat dengan rona merah muda, jika Anda berkulit cokelat, cari bronzer yang memiliki roda keemasan.

6. Eye Shadow
Untuk mencoba eyeshadow, sapukan sedikit dengan menggunakan kapas pada telapak tangan lalu tekuk beberapa kali untuk melihat apakah eye shadow luntur. Minyak pada telapak tangan dapat mengubah warna eye shadow sama seperti minyak pada kelopak mata.

Jika Anda menginginkan warna netral untuk sehari-hari, pilih warna merah muda atau beige dengan shimmer untuk kulit putih, warm brown dengan rona keemasan untuk kulit gelap.

7. Eyeliner
Gambarlah sebuah garis pada punggung tangan Anda dengan eyeliner yang ingin Anda beli. Tunggu satu detik, lalu gosok tangan Anda. Jika terhapus sedikit, maka itu pertanda baik. Jika luntur, maka
kemungkinan besar eyeliner tersbut akan mengotori bagian bawah mata Anda.

Eyeliner juga termasuk salah satu make up product yang dapat dengan mudah dibeli tanpa mencoba. Cream pencil liner tidak akan mengecewakan Anda. Tapi, jika Anda memiliki kelopak mata yang berminyak, cari pencil eyeliner yang lembut. Hindari formula waterproof jika Anda memiliki kulit sensitif.

8. Maskara
Jangan pernah mencoba tester maskara yang tersedia karena Anda tidak tahu siapa yang mencoba sebelumnya. Sebaliknya, carilah maskara dengan tongkat yang tipis dengan sikat yang tebal karena cenderung mampu melapisi bulu mata hingga akar.

Ada beberapa formula pilihan seperti curling, volumizing, dan lengthening. Pilih sesuai kebutuhan Anda. Warna hitam adalah warna paling aman. Tapi, jika Anda ingin terlihat berbeda, maskara warna
biru atau hijau akan sangat bagus jika Anda memiliki bola mata cokelat.

9. Lipstik
Untuk mencoba lipstik, oleskan tester pada bantalan jari Anda karena memiliki hasil paling dekat jika Anda mengoleskannya pada bibir.

Ingat matte color biasanya akan mengasilkan warna lebih cerah, formula sheer color akan memberikan efek glossy. Jadi, pastikan Anda mengetahui bentuk bibir Anda sebelum membeli.

10. Lip Gloss
Oleskan lip gloss pada ujung jari Anda lalu sentuh dengan jari yang lain agar Anda melihat efek yang dihasilkan ketika Anda mengoleskannya pada bibir.

Tips memilih dan mencoba make up sudah Anda miliki. Tapi, ada satu hal lagi yang penting Anda perhatikan saat menjajal tester. Jangan sampai kulit teriritasi gara-gara tester yang kerap dibuka-tutup konsumen tercemar bakteri.

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment