Tahun Baru Seru untuk si Lajang (II-Habis)

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Tahun Baru Seru untuk si Lajang (II-Habis)
Dec 31st 2011, 04:12

MENJADI lajang tak berarti harga mati untuk mencecap kebahagiaan di Tahun Baru. Agar pergantian tahun tetap semarak, Anda pun bisa menciptakan hawa seru bagi Tahun Baru Anda. Inilah ide-ide menarik yang dapat dicoba.
 
Menjalani kesendirian memang tak mudah. Rasa sunyi karena belum ada tambatan hati di sisi pun kerap menyergap. Namun bagi Anda para lajang, jangan dulu sedih dibuatnya. Dengan beberapa siasat, kesunyian itu pun akan lenyap lewat berbagai aktivitas yang dilakukan. Idiva memaparkannya untuk Anda.


Penuhi diri dengan kesibukan
 
Waktu yang semakin banyak terisi membuat kesendirian semakin tak terasa. Untuk menepikan kesendirian tersebut, Anda dapat mendengarkan musik favorit di rumah. Selain rileks, Anda pun merasa tenang dengan lantunan musik tersebut.


Buatlah daftar resolusi konyol
 
Luangkan waktu untuk menuliskan sederet resolusi di Tahun Baru nanti. Agar tak monoton, tulislah resolusi yang konyol dalam daftar tersebut supaya terkesan seru. Misalnya saja, menambah dua pasang sepatu baru setiap bulan sementara tumpukan sepatu di rumah sudah menggunung.


Manjakan diri Anda
 
Ketika liburan tahun baru dilewati seorang diri, saatnya untuk memanjakan diri Anda. Salah satu hal yang dapat dilakukan yakni menikmati mandi rempah-rempah sambil menghidup lilin aromaterapi dan menikmati bacaan favorit Anda.


Menonton DVD
 
Tidak ada gunanya merenungi kesendirian. Segera keluarkan koleksi DVD Anda dan tonton film-film terbaik yang Anda miliki. Jika masih kurang, sewalah beberapa film terbaru yang belum pernah Anda tonton terutama film komedi yang membuat Anda tertawa sepanjang malam.
(tty)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment