Katy Perry (corbis.com)
VIVAnews - Penampilan Katy Perry di berbagai acara, seringkali mencuri perhatian. Bukan hanya karena dandanannya yang terlihat unik, tapi juga bentuk tubuhnya yang sangat seksi.
Ia memang mampu menjaga lekuk tubuhnya tetap sempurna. Bagian tubuh atas dan bawah terlihat berisi, namun tak berlebihan. Padahal, pelantun 'Firewoks' ini, termasuk orang yang suka sekali camilan gurih.
Katy Perry ternyata selalu mematuhi tiga aturan, demi menjaga bentuk tubuhnya. Anda juga bisa melakukannya. Intip saja rahasia lekukan seksinya, yang dilansir dari Geniusbeauty.com berikut.
1. Makanan gurih yang sehat
Penyanyi berusia 27 tahun ini, mengaku sulit menahan keingin untuk mengonsumsi makanan gurih. Terutama, makanan Meksiko. Ahli gizi Katy, Harley Pasternak, mengatakan hal itu tidak masalah selama makanan yang dikonsumsi cukup sehat dan tak berlebihan. Seperti, irisan kalkun, kacang hitam, dan sedikit keju.
2. Protein tinggi dan kaya serat
Awali hari dengan sarapan yang berkualitas, kaya akan serat dan mengandung protein tinggi. Menu sarapan Katy yaitu putih telur ayam, tomat, bawang merah, dan irisan keju. Jadi, selalu perhatikan menu makanan Anda. Pastikan selalu makanan yang mengandung serat dan protein.
3. Olahraga seru
Katy Perry bukan tipe orang yang suka menghabiskan waktu berjam-jam di pusat olahraga. Ia lebih memilih melakukan aktivitas fisik yang seru dan menyenangkan. Seperti lompat tali dan double jumps. (hp).
• VIVAnews
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.
Kirim Komentar
Anda harus Login untuk mengirimkan komentar
0 comments:
Post a Comment