Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran: The Future of Ultrasound in Medical Diagnostic 3D & 4D Ultrasound Technology and Clinical Application (Bahasa)

iklan
Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran
Just another WordPress weblog
The Future of Ultrasound in Medical Diagnostic 3D & 4D Ultrasound Technology and Clinical Application (Bahasa)
May 1st 2012, 03:54

Departemen Radiologi Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Senin (30/4/2012) melaksanakan kuliah tamu dengan pembicara Prof. Ing Eko Supriyanto (Universiti Teknologi Malaysia) yang merupakan dosen tidak tetap FK Unpad bertempat di lantai 2 Gedung Radiologi FK Unpad/RSHS jalan Pasteur 38 Bandung yang dihadiri oleh Kepala Departemen Radiologi, staf pendidik dan mahasiswa PPDS-I Departemen Radiologi.

Kuliah tamu ini diagendakan selama tahun 2012 setiap bulan sebanyak satu kali. Di kesempatan ini, Prof Eko memaparkan mengenai The Future of Ultrasound in Medical Diagnostic 3D & 4D Ultrasound Technology and Clinical Application. Selain pemaparan kuliah umum, dilaksanakan juga workshop on research proposal writing yang bertujuan untuk memberikan gambaran kepada mahasiswa PPDS-I bagaimana menulis proposal mengenai penelitian agar dapat diterima dengan baik dan topik-topik yang dipilih dapat dipublikasikan.

Menurut Prof Eko. S, 3D & 4D akan sangat berkembang dua sampai 3 tahun ke depan dan penggunaan 3D ultrasound pada saat ini cukup aman, sedangkan 4D untuk USG janin ada efek sampingnya karena lamanya penggunaan alat tersebut untuk melihat pergerakan bayi.

Acara kuliah tamu berjalan dengan lancar, dan sepanjang pemaparan materi mahasiswa PPDS-I Radiologi tidak henti-hentinya bertanya untuk mendapat keterangan lebih lanjut dari Prof. Eko.

 

 

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment