"Payudara Implan Selamatkan Hidup Saya"

iklan
Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
"Payudara Implan Selamatkan Hidup Saya"
Feb 13th 2012, 09:05

Liputan6.com, London: Seorang wanita dengan implan payudara terbesar di dunia selamat dari kecelakaan horor tanpa cedera. Ia mengklaim buah dadanya yang besar itu menyelamatkan hidupnya.

Payudara besar Sheyla Hershey yang berukuran 38KKK memiliki efek Airbag, yakni melindungi seluruh tubuhnya dari cedera dalam kecelakaan.

Wanita pemegang rekor Guinness World Record didakwa mengemudi sambil mabuk setelah dia menabrak pohon dalam perjalanan pulang ke rumahnya di Houston, Texas, dari pesta Super Bowl pada Ahad malam. Wanita berusia 31 tahun itu tidak mengenakan sabuk pengaman ketika Ford Mustang berputar menabrak pohon di seberang jalan.

Dia membantah tuduhan itu dan dibebaskan dari Montgomery County Court, di Texas, dengan jaminan 1.130 Poundsterling, Senin (13/2). Dia dijadwalkan di pengadilan pada 28 Maret.

Sheyla, wanita kelahiran Brasil itu sebelumnya memiliki payudara MMM tetapi harus diangkat pada tahun 2010 setelah tertular infeksi yang mengancam jiwanya. Sheyla baru mempunyai dada besar berukuran KKK pada November lalu.

Namun operasi tersebut membuatnya tenggelam dalam depresi dan berusaha bunuh diri setelah kulitnya mengendur setelah memakai implan payudara air garam. "Tidak memiliki payudara bisa membunuh saya, saya tidak tahu apakah saya bisa bertahan".

"Payudara saya telah menjadi bagian dari diriku dan saya cacat tanpa mereka, saya merasa seperti telah kehilangan kaki.."

"Saya overdosis pada awal tahun ini setelah sengaja mengambil obat penghilang rasa sakit terlalu banyak, tapi saya menjadi sangat sedih".(Mirror/MEL)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment