Pakai Tas Kulit Ular, Reese Witherspoon Ditegur PETA

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Pakai Tas Kulit Ular, Reese Witherspoon Ditegur PETA
Nov 3rd 2011, 12:09

Lifestyle » Trend and Fashion » Pakai Tas Kulit Ular, Reese Witherspoon Ditegur PETA
Kamis, 3 November 2011 - 19:09 wib

Putri Basmalah - Okezone

Reese Witherspoon (Foto: femalefirst)
Reese Witherspoon (Foto: femalefirst)

SEBUAH organisasi yang melindungi hak-hak binatang, PETA mengkritik aktris film Reese Witherspoon. Ia membawa sebuah tas desainer terbuat dari kulit ular piton.

Organisasi untuk Perlakuan Etis terhadap Hewan (PETA) menulis pernyataan kepada bintang 'Walk the Line' tersebut setelah ia terlihat memakai sebuah tas. Reese memakai tas Chloe seharga 2370 poundsterling (sekira Rp34 juta), mengungkapkan bagaimana tas tersebut diciptakan.

"Tidak peduli berapa banyak Reese membayar untuk tas itu karena nilai satu binatang lebih berharga dari apapun," kata salah satu  juru bicara PETA.

Baru-baru ini, sangat mudah dilihat bagaimana seekor binatang dibunuh. Ular, buaya, piton, adalah beberapa hewan yang ditargetkan untuk dibunuh yang selanjutnya para desainer akan membayar keindahan kulit mereka. Demikian seperti dilansir Femalefirst, Kamis (1/11/2011).

"Setiap tahun, jutaan ular tertusuk pada kait atau dipaku di pohon dengan kepala mereka dan dikuliti hidup-hidup. Kita tidak bisa membayangkan bahwa sesudah penderitaan hewan-hewan itu, manusia masih saja memanfaatkan mereka sebagai aksesori fashion yang dapat direplikasi dengan pertumpahan darah," tulis PETA.

Padahal, organisasi ini pada 2006 sempat mendapuk Reese sebagai salah satu vegetarian terseksi di dunia. Mereka mengatakan, Reese menggunakan tas itu tanpa rasa bersalah karena secara langsung telah membunuh hewan dilindungi.

Kelompok ini sebelumnya telah menegur selebriti termasuk Paris Hilton, yang dilempari dengan tepung selama fashion show di London pada 2006. Paris menjadi model Julien Macdonald, desainer yang sering menggunakan aksesoris bulu.

(ftr)
mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment