Ngulik Peran Penting di Balik Snack

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Ngulik Peran Penting di Balik Snack
Feb 5th 2012, 01:40

KATA snack seringkali diterjemahkan menjadi makanan ringan, sehingga snack hampir selalu dikonotasikan sebagai keripik, biskuit atau makanan kemasan lainnya yang memiliki kalori tinggi tetapi rendah nutrisi.

 
Padahal snack yang sehat dapat membantu memaksimalkan tumbuh kembang si kecil. Bila anak sedang susah makan otomatis porsi makannya berkurang, nah snack inilah yang akan melengkapi kekurangan zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh.
 
Meski demikian bila snack diberikan secara berlebihan akan mengganggu nafsu makan si kecil saat makan utamanya tiba. Berikut penjelasan lebih lanjut tentang manfaat snack sehat untuk si kecil.        
 
101 Manfaat Snack
 
Snack atau makanan ringan atau camilan adalah makanan yang dikonsumsi di antara waktu makan utama. Camilan sehat akan menunjang dan melengkapi kebutuhan kalori serta nutrisi perhari. Menyediakan energi ekstra untuk beraktivitas dan membantu menjaga energi sampai tiba waktu makan utama. Selain itu konsumsi camilan sehat dapat menjaga kemampuan mengingat dan perhatian (attention) anak.
 
Apabila menunggu lama waktu makan siang, gula darah akan turun. Maka sumber energi untuk otak akan menurun, dengan konsumsi camilan sehat akan membantu menjaga kadar gula darah sehingga otak akan berfungsi baik. Pemberian camilan sehat pada anak juga akan membentuk kebiasaan makan yang sehat dan meningkatkan variasi jenis konsumsi makanan anak serta menghindari terjadinya overeating saat makan utama.
 
Tiga Kali Snack Sehari
 
Seperti jadwal makan utama, camilan pun tiga kali dalam sehari. Sebaiknya diberikan 2-3 jam sebelum makan utama, dengan porsi kecil. Camilan pertama di antara makan pagi dan makan siang, camilan kedua di antara makan siang dan makan malam dan camilan ketiga sebelum tidur malam.
 
Pemilihan camilan yang sehat dapat menjaga makan berlebihan saat makan utama. Gambaran snack yang sehat adalah rendah kalori, rendah lemak, rendah gula, kaya vitamin, mineral, serat. Hindari yang mengandung pengawet, MSG dan perwarna, lebih baik makanan yang segar.    
 
Syarat Camilan yang Baik
 
Agar memberi manfaat positif bagi tumbuh kembang si kecil, camilan haruslah memenuhi syarat tertentu. Camilan harus memiliki nilai nutrisi sebagai tambahan bagi asupan nutrisi harian, bukan menguranginya. Biasanya, anak-anak mendapatkan maksimal 25 persen kalori hariannya dari camilan, jadi sangat penting untuk diingat bahwa makanan yang mereka makan harus bermanfaat dan bergizi. Camilan dapat menjadi penambah kekurangan nutrisi dan menjadi pengganti makanan dan nutrisi yang tidak mereka dapatkan pada saat sarapan, makan siang dan makan malam.
 
Bila si kecil dapat menghabiskan lauk pauk berupa daging dan sayuran pada saat makan siangnya, sehingga kehilangan selera makan sebelum ia sempat makan buah atau minum susu, itu bukan masalah besar. Moms bisa mengganti asupan nutrisinya dengan camilan dengan menawarkan makanan seperti stroberi segar dan yogurt, atau apel potong dan keju. Makan camilan juga bisa jadi kesempatan yang baik untuk mengenalkan makanan baru pada anak-anak dengan suasana yang menyenangkan dan tanpa tekanan. (Sumber: Mom & Kiddie)
(tty)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment