Up Date Facebook sambil Nyetir

iklan
Asyik! "Update" Facebook Bisa Sambil Nyetir

Kamis, 16 September 2010 | 11:09 WIB
GM

DETROIT, KOMPAS.com — Facebook-an sambil menyetir mobil sama saja dengan menyerahkan nyawa di jalan raya. Kalau kebiasaan itu sukar dihilangkan, General Motors atau GM memberi solusi melalui generasi baru OnStar, yakni teknologi sistem informasi dan keamanan. Pengumuman ini disampaikan oleh pabrikan mobil terbesar di Amerika itu, Rabu (15/9/2010).

Dengan OnStar, pemilik mobil dapat melakukan update status Facebook via sistem audio saat berkendara. Notifikasi yang diberikan akan dibacakan oleh sistem audio mobil. Sebaliknya, notifikasi atau status yang telah direkam sebelumnya juga dapat diunggah ke Facebook melalui teknologi ini.

Satu fitur lainnya adalah SMS berbasis suara yang dapat membacakan pesan pada ponsel pengemudi dan mengolahnya dengan menggunakan teknologi audio yang serupa. Dengan memakai koneksi Bluetooth yang menghubungkan ponsel dengan OnStar, pengemudi bisa mendengarkan SMS yang masuk dan dibacakan oleh sistem audio.

Untuk membalasnya, pengemudi cukup menekan tombol pada setir yang akan memberikan satu dari empat jawaban yang telah disiapkan sebelumnya. Jawaban tersebut contohnya adalah "Saya menerima SMS Anda, tetapi saat ini sedang mengemudi" atau "Silakan telepon saya".

Kedua fitur yang masih dalam proses pengujian ini akan menjadi bagian dari perangkat keras OnStar generasi kesembilan. Beberapa pengembangan lain di antaranya penyempurnaan pengenal suara (voice recognition), Bluetooth phonebook, sistem bantuan navigasi yang lebih baik, serta layanan notifikasi terbaru untuk peringatan lalu lintas dan kondisi cuaca.

Penulis: BBB
Editor: Bastian General Motors

0 comments:

Post a Comment