Cara Jitu Tahan Keinginan Makan Cokelat

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Cara Jitu Tahan Keinginan Makan Cokelat
Jan 9th 2012, 02:22

COKELAT selalu menjadi camilan yang digemari setiap orang. Namun, mengonsumsi cokelat berlebih, bisa memberi efek buruk. Merasa sulit menahan keinginan mengudap cokelat?

Jika ya, jalan kaki dapat menghambat keinginan itu, lho. Setidaknya begitu berdasarkan hasil studi yang dilakukan oleh Profesor Adrian Taylor dari University of Exeter, Inggris, terhadap 78 responden penyuka cokelat.

Aktivitas fisik hanya 15 menit berjalan kaki, dapat mengurangi lebih dari 50 persen konsumsi makanan penutup.

Bagi sebagian besar orang, makanan penutup maupun camilan merupakan cara terbaik untuk mengatasi stres atau kebosanan di kantor. Maka dengan berjalan-jalan ke arah teman di divisi lain dapat menghambat kebiasaan tersebut. Demikian seperti yang disitat Genius Beauty, Senin (9/1/2012).

Sebelumnya, studi dilakukan terhadap 78 penyuka cokelat. Mereka yang berjalan ke tempat kerja, hanya mengonsumsi sekira 15 gram cokelat. Sementara mereka yang kurang menyukai olah raga mengonsumsi 28 gram cokelat. Terbukti, olahraga dapat mengurangi keinginan kita untuk mengemil – setidaknya tidak setelah berjalan-jalan menghirup udara segar. (nsa)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment