Tetap Lezat Meski Rendah Kalori

iklan
VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Tetap Lezat Meski Rendah Kalori
Jan 8th 2012, 00:03

VIVAnews - Siapa sih yang tidak suka dengan steak, milkshake, croisant, dan hamburger? Makanan ini tidak hanya menjadi makanan favorit dan tren saja, tetapi juga menjadi makanan konsumsi sehari-hari. Selain mudah mendapatkannya, kandungan lemak di dalamnya menjadikan cita rasanya semakin nikmat.

Dua jempol untuk kelompok makanan berlemak, tapi bagaimana dengan berat tubuh dan kesehatan? Memikirkan kesehatan, tidak berarti kita harus menyiksa diri dengan memilah-milah makanan. Selama tahu triknya semuanya bisa teratasi, seperti yang diulas dalam Times of India.

Berikut adalah beberapa contoh makanan lezat tetapi juga menyehatkan:

1. Soup
Mengubah air kaldu daging dengan krim. Kandungan lemak pada krim lebih mudah dicerna dalam tubuh. Tambahkan beberapa potong sayuran dan protein dari kacang-kacangan, ikan atau daging, sehingga Anda memiliki semua kandungan gizi yang dibutuhkan oleh tubuh.

2. Smoothies
Racik smoothies buatan Anda dengan yogurt alami yang di mix bersama buah segar. Selain menyegarkan, minuman ini juga kaya serat dan kalsium. Apalagi jika di dalamnya terdapat buah pisang dan apel. Tentunya akan dapat menahan rasa lapar sejenak.

3. Keju cottage
Keju cottage, yaitu keju segar yang dibuat dari susu skim atau susu rendah lemak. Keju cottage merupakan keju terbaik dalam hal nilai nutrisinya. Tinggi protein kasein, rendah karbohidrat dan lemak (hanya 5%). Cocok untuk salad buah dan sayuran.

4. Popcorn dan puffed rice
Cara menikmati popcorn tanpa merasa bersalah yaitu jangan mencampurnya dengan karamel dan mentega. Camilan lainnya yang aman dikonsumsi adalah camilan yang dipanggang atau dibakar seperti roti kering atau puffed rice (kurmura).

5. Sayur dan buah
Sayur dan buah yang segar memiliki kandungan kalori paling rendah jika dibandingkan makanan padat lainnya. Untuk menikmatinya Anda dapat menyulapnya ke dalam hidangan seperti salad, atau jus.

6. Biji-bijian
Banyak mengandung serat dan rendah gula, tidak heran jika jenis makanan yang satu ini dapat mengendalikan rasa lapar. Anda juga dapat menikmati hasil olahan dari biji-bijian seperti roti gandum, pasta dan sereal.

7. Kacang-kacangan
Jika dibandingkan dengan keluarga bijian, kacang-kacangan juga memiliki kandungan yang sama yaitu kaya akan serat dan protein. Satu cangir kacang polong mengandung serat 2 kali lipat dari makanan kaya serat seperti roti gandum, raspberry dan pasta gandum.

Bye bye fatty welcome healthy... (umi)

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment