Karya Iwan Tirta Diteruskan Para Kerabat

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Karya Iwan Tirta Diteruskan Para Kerabat
Jan 25th 2012, 11:35

MESKI raga maestro batik Indonesia, Iwan Tirta telah tiada namun nafas karya-karyanya terus mengisi dunia mode Tanah Air. Para kerabat dekat yang telah mengikuti jejaknya selama puluhan tahun yang menjadi penerusnya.

Raga Iwan Tirta boleh saja tak lagi ada di dunia. Namun karya-karya indahnya tetap menghias dengan menawan. Penikmat setia karya-karyanya pun masih dapat dengan leluasa melihat karya-karya luhur yang diciptakannya.

Dan semua hal tersebut tentu tak terlepas dari tangan-tangan para penerus karya sang maestro. Adalah para kerabat dekat yang telah mengikutinya puluhan tahun yang meneruskan karyanya.

Hal itu seperti disampaikan Lydia Kusuma Hendra selaku Direktur PT Pusaka Iwan Tirta di Galeri Nasional, Jakarta, Rabu (25/1/2012).

"Iwan Tirta sudah mewariskan karyanya kepada kerabat dekatnya, ada orang yang sudah mengikutinya selama 36 tahun dan sosok itulah yang akan melanjutkan karya-karya Iwan Tirta," katanya.

Dari sana, perjalanan karya Iwan Tirta pun akan terus dilanjutkan. Apalagi Iwan Tirta selalu melambungkan cita-cita luhur bagi masa depan batik. Terakhir, Lydia pun berencana membuatkan museum batik Iwan Tirta.

"Iwan Tirta memiliki cita-cita dan amanah untuk menjaga kelanggengan budaya batik dan memerluas apresiasi masyarakat Indonesia dan internasional terhadap seni batik Indonesia. Oleh sebab itu, rencana pembuatan museum akan segera kami laksanakan," tutupnya. (ind)   
 
 
(tty)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment