Alasan Sebenarnya Suami Tertidur Usai Bercinta

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Alasan Sebenarnya Suami Tertidur Usai Bercinta
Jan 24th 2012, 06:00

SEMENTARA Anda masih ingin bermesraan, suami seringnya membalikkan tubuh dan langsung tertidur usai bercinta. Ternyata, ada dua alasan hal itu terjadi. Penasaran?  
Fakta menarik ditemukan melalui studi terbaru yang dilakukan University of Michigan dan Albright College terhadap 456 responden yang tertidur usai bercinta. Pria tertidur usai menuntaskan aksi ranjangnya karena tak ingin melayani pasangannya untuk bermesraan dan menguatkan ikatan hati di antara keduanya.
 
Responden yang pasangannya tertidur setelah bercinta memiliki keinginan lebih kuat untuk bermesraan dan mengobrol dari pasangan yang tidak mudah tertidur setelah meraih kepuasan biologis. Demikian yang disitat Cosmopolitan, Selasa (24/1/2012).

Peneliti meyakinkan, bahwa reaksi pria tertidur usai berhubungan intim sudah tertanam di alam bawah sadar mereka yang enggan membicarakan masalah perasaan. Jadi jika suami tertidur setelah bercinta, dia memang sedang tak ingin membicarakan masalah pernikahan atau terlalu lelah dan sudah merasa nyaman tidur di sebelah Anda.
(tty)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment