Rabu, 04 Januari 2012 | 11:29 WIB
TEMPO.CO, Jakarta - Panitia Bulan Cegah Kanker Serviks meralat pemberitaan Tempo.co berjudul Ayo, Ikut Periksa Kanker Serviks Gratis!, yang dimuat pada 22 Desember 2011.
Pada paragraf ketiga ditulis: Pemeriksaan dini kanker serviks ini akan menggunakan metode IVA atau pemeriksaan visual dengan asam laktat. Seharusnya, pemeriksaan dini kanker serviks ini akan menggunakan metode IVA atau pemeriksaan visual dengan asam asetat.
Dalam keterangan tertulisnya, Inke Maris, panitia Bulan Cegah Kanker Serviks, menyatakan metode IVA atau inspeksi visual dengan asam asetat adalah pemeriksaan dini kanker serviks oleh dokter, bidan, atau perawat terlatih, dengan mata telanjang. Caranya dengan mengoleskan asam asetat (cuka dapur) yang diencerkan (3-5 persen) ke serviks untuk melihat kondisi serviks.
Metode IVA dijalankan dengan beberapa alasan, yakni aman, mudah, dan dengan biaya rasional. Metode ini dapat dilakukan dengan sumber daya terbatas, peralatan sederhana, dan hasil langsung.
Fakta kanker serviks di Indonesia, setiap sejam, seorang perempuan di Indonesia meninggal karena kanker serviks. Penyakit ini disebabkan oleh human papiloma virtus (HPV), yang tidak menimbulkan gejala.
Selain itu, sebagian besar perempuan Indonesia tidak terbiasa melakukan deteksi dini teratur. Mayoritas perempuan datang memeriksakan diri ketika penyakitnya sudah stadium lanjut. Fenomena ini mengindikasikan pemahaman mengenai kanker serviks dan pencegahannya masih sangat rendah di kalangan masyarakat umum.
Setiap perempuan berisiko terkena kanker serviks tanpa melihat kondisi sosial, ekonomi, status, usia, dan gaya hidup. Kanker serviks sebenarnya dapat dicegah. Pencegahan primer kanker serviks dilakukan dengan vaksinasi, sedangkan pencegahan sekunder dengan deteksi dini.
Daftar puskesmas, Klinik YKI, dan rumah sakit yang menyediakan layanan IVA gratis:
Jakarta Pusat
1. Puskesmas Kecamatan Gambir
Jalan Tanah Abang I/10
2. Puskesmas Kecamatan Johar Baru
Jalan Tanah Tinggi XIV
3. Puskesmas Kecamatan Senen
Jalan Kramat VII/31
4. Puskesmas Kelurahan Harapan Mulia
Jalan Harapan Mulya I
5. Puskesmas Kelurahan Tanah Tinggi
Jalan Tanah Tinggi Gang VII/12
6. Puskesmas Kecamatan Kemayoran
Jalan Serdang Baru I
7. Puskesmas Kelurahan Serdang
Jalan Eka V
8. Puskesmas Kelurahan Utan Panjang
Jalan Bendungan Jago
9. Puskesmas Kelurahan Kebong Kosong 1
Jalan Galindra
10. YKI Pusat
Jalan Sam Ratulangi No. 35 Menteng
11. BKIA Budi Kemulyaan Petasan
Jalan Kejayaan No. 69
12. Rumah Sakit Budi Kemulyaan Petojo
Jalan Cideng Barat No. 11
Jakarta Timur
1. Puskesmas Kecamatan Duren Sawit
Jalan H. Dogol (samping SMUN 71)
2. Puskesmas Kecamatan Jatinegara
Jalan Matraman Raya No. 220
3. Puskesmas Kecamatan Matraman
Jalan Kebon Kelapa Raya 29
4. Puskesmas Kecamatan Pulogadung
Jalan Kayu Putih Selatan III/28
5. Puskesmas Kelurahan Pulogadung
Jalan H. Dogol
6. Puskesmas Kelurahan Cipinang Muara
Jalan BB I RT 006/015
7. Puskesmas Kecamatan Kramat Jati
Jalan Raya Inpres
Jakarta Utara
1. Puskesmas Kecamatan Koja
Jalan Walang Permai No. 39
2. Puskesmas Kecamatan Pademangan
Jalan Budi Mulya
3. Puskesmas Kecamatan Tanjung Priok
Jalan Bugis No. 63
4. Puskesmas Kecamatan Pademangan Barat I
Jalan Ampera Besar
5. YKI DKI Sunter
Jalan Sunter Permai Raya No. 2
Jakarta Selatan
1. Puskesmas Kecamatan Cilandak
Jalan Komp. BNI 46 No. 57
2. Puskesmas Kecamatan Jagakarsa
Jalan Moch. Kahfi I No. 27 RT 008/06
3. Puskesmas Kecamatan Setiabudi
Jalan Halimun No. 13
4. YKI Lebak Bulus
Jalan Lebak Bulus Tengah No. 9
5. Rumah Sakit Budi Kemuliaan Dempo
Jalan Dempo V/1 Blok E
6. Rumah Sakit Budi Kemuliaan Guntur
Jalan Guntur No. 60
Jakarta Barat
1. Puskesmas Kecamatan Kembangan
Jalan Kompleks Taman Meruya Ilir Blok F/3
2. Puskesmas Kecamatan Cengkareng
Jalan Kamal Raya
3. Rumah Sakit Budi Kemuliaan Grogol
Jalan Makaliwe I/3
4. Rumah Sakit Budi Kemuliaan Pekojan
Jalan Mesjid Pekojan No. 46
CHETA NILAWATY
0 comments:
Post a Comment