Trik Bebas Ancaman Kulit Kering (II-Habis)

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Trik Bebas Ancaman Kulit Kering (II-Habis)
Jan 7th 2012, 06:31

BUKAN hanya tak indah dipandang, memiliki kulit kering akan membuat kulit terasa "tertarik" di cuaca seperti sekarang ini. Yuk, atasi hingga tuntas!

Kehadiran kulit kering tak hanya mengganggu Anda secara tampilan, tapi juga mengurangi kepercayaan diri. Sebelum kepercayaan Anda terkikis dengan ancaman tersebut, beberapa cara berikut dapat dilakukan. Simak panduannya, seperti dilansir Allwomanstalk.

Losion tubuh

Pastikan seluruh bagian tubuh dilapisi losion tubuh yang melembabkan. Ulangi pemakaian di tangan setelah mencuci tangan.

Alat kelembapan

Udara kering di rumah bisa memengaruhi kulit semakin kering. Untuk mengatasinya, beberapa orang menyarankan untuk memasang alat pengatur kelembapan untuk mengembalikan kelembapan udara beredar di rumah.

Minum air putih

Utamanya, kekeringan kulit dapat diatasi dengan minum banyak air putih. Cukupi kebutuhan cairan tubuh dengan minum setidaknya delapan gelas perhari.

Busana tertutup

Cuaca dingin dan angin kering dapat membuat kulit semakin kering. Maka, pastikan kulit terlindungi pakaian saat keluar rumah. Pencegahan ialah solusi terbaik bagi kulit yang kering. (ind)
(tty)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment