Minum Bir Baik bagi Wanita Paruh Baya

iklan
Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Minum Bir Baik bagi Wanita Paruh Baya
Oct 19th 2011, 14:12

Liputan6.com, London: Apakah Anda biasa minum bir? Minum bir tentu saja baik jika dikonsumsi sesuai takaran dan tidak berlebihan. Bagi kaum wanita yang mulai memasuki usia lanjut, mengkonsumsi bir secukupnya dapat mencegah osteoporosis. Ukurannya, satu pint sehari. Minuman bir mengandung zat yang dibutuhkan tulang terutama tulang kaum wanita yang telah memasuki usia menopause.

Menurut hasil penelitian Profesor Jonathan Powell dari Universitas Cambridge, London, Inggris, dalam satu pint bir (1 pint = 0,568 liter) berisi sekitar 8 mg kandungan silikon, yang merupakan sepertiga asupan sehari-hari yang dianjurkan. Bir merupakan salah sumber asupan ideal yang mengandung silikon, zat penting dalam pembentukan tulang baru. Selain bir sumber sebagai satu asupan, masih ada tanaman lain dan kacang-kacangan yang mengandung silikon. Tapi bir merupakan sumber asupan yang kaya dan paling mudah diserap tubuh.

Kepala penelitian gizi di Universitas Cambridge ini juga mempelajari tentang efek bir pada pembentukan tulang. Di dalam bir terkandung juga etanol seperti juga terkandung dalam minuman beralkohol. Etanol dapat juga membantu pencegahan keroposnya tulang, dan dengan bantuan kandungan silikon akan mendorong pertumbuhan tulang baru.

"Silikon yang bergabung dengan hormon estrogen akan menghasilkan efek menguntungkan bagi wanita yang sudah berumur, pasalnya kadar estrogen mereka semakin bertambah usia semakin berkurang. Oleh karena itu penting bagi kaum perempuan untuk mendapatkan kandungan silikon setiap harinya," ujar Powell seperti dikutip Daily Mail, Rabu (19/10).

Bagi wanita yang belum memasuki usia menopause, mengkonsumsi minuman bir setengah pint per hari baik dilakukan untuk mendukung pembentukan tulang baru. (Zeenews/Vin)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment