Lifestyle » Fit and Beauty » Perawatan Tubuh & Wajah ala Dewi Yunani
Sabtu, 22 Oktober 2011 - 14:18 wib
Perawatan tubuh & wajah ala Dewi Yunani. (Foto: Google)
INGIN memanjakan tubuh dan wajah dengan perawatan istimewa, Anda bisa mencobanya di salon Rhea's Chamber yang menggunakan konsep pelayanan mind & body treatment.
Dengan mengusung perawatan yang merupakan perpaduan budaya Timur dan Eropa, sang terapis menjanjikan untuk mengeluarkan aura kecantikan dari dalam.
"Kami ingin setiap wanita merasa nyaman dengan dirinya sendiri, tidak hanya cantik di luarnya, tapi juga di dalamnya sehingga setelah keluar dari sini mereka tampil seperti seorang dewi yang turun ke bumi dan secara alami memancarkan aura kecantikannya," kata Managing Director, sekaligus pemilik Rhea's Chamber, Kania Andhiara Dewi, yang sengaja memilih lokasi salon di Jalan Bendungan Hilir Raya, Jakarta Pusat.
Sesuai konsep itulah, treatment yang ada di sini umumnya dibundel dalam satu paket komplet, mulai ujung kepala hingga ujung kaki.
"Kami ingin memberikan perawatan maksimal kepada setiap wanita agar hasilnya pun maksimal, tidak setengah-setengah," tutur Kania.
Treatment tersebut mencakup segala hal yang berhubungan dengan relaksasi tubuh dan pikiran. Salah satu treatment menarik adalah rainbow water drop.
Untuk mencoba treatment ala Eropa ini, Anda hanya perlu membaringkan tubuh di bawah guyuran air hangat yang temperatur suhunya bisa diatur manual sesuai selera Anda.
"Sensasi rasanya seperti diguyur air hujan saja, tubuh menjadi rileks," kata Kania yang menciptakan sendiri metode ini.
Kegunaan utama rainbow water drop adalah melancarkan peredaran darah, meredakan pegal, dan memberi efek relaksasi menyeluruh. Selama kurang lebih 10 menit, tubuh Anda akan disegarkan kembali olehnya.
Beberapa paket perawatan istimewa lainnya adalah treatment Afterwork Wellness & Chill Out seharga Rp350 ribu meliputi full body massage, totok wajah & masker, hotstone massage/herb body compress, dan rainbow water drop.
Atau jika Anda sedang mengalami stres,Anda bisa mencoba paket stress recovery seharga Rp400 ribu.
"Stress recovery beda dengan afterwork wellness & chill out karena perawatannya lebih ditekankan untuk menghilangkan stresnya," ucap Kania.
Stress recovery mencakup foot spa therapy, hot herbal tea, stress relieving massage, holistic body with herbal body compress, dan rainbow water drop. Keistimewaan lain, produk kecantikan yang digunakan merupakan produk organik dan tanpa bahan kimia berbahaya.
"Kami mengutamakan kesehatan dan kualitas produk yang aman dan terjamin bagi pelanggan," ungkap Kania.
Jadi, Anda tidak perlu khawatir untuk mencoba pengalaman treatment yang unik di sini. Rhea's Chamber yang namanya terinspirasi dari Rhea, ibu para dewa dalam mitologi kuno Yunani ini menghadirkan pelayanan berbeda, yaitu dining service. Ada chef dan staf dapur khusus yang siap melayani pesanan Anda.
"Kami menyediakan menu makanan yang cukup lengkap dari starter, main course, sampai dessert untuk pelanggan khusus yang melakukan perawatan deluxe atau VIP member," sebut Kania.
Selanjutnya, lantaran Rhea's Chamber adalah salon khusus wanita, semua terapis, karyawan, petugas keamanan, hingga pengemudinya pun berjenis kelamin wanita.
"Hal itu agar mereka merasa nyaman dan aman," katanya.
Jadi, Anda yang ingin memanjakan tubuh dan wajah, silakan mencoba perawatannya yang sesuai dengan kebutuhan pada akhir pekan.
(SINDO//nsa)
0 comments:
Post a Comment