Asem-Asem Bandeng

iklan
KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Asem-Asem Bandeng
Aug 21st 2011, 00:00

Nikmatnya ikan bandeng tak hanya bila disajikan dengan sambal dan lalapan saja, asam-asam bandeng yang terkenal itu juga siap menggoyangkan lidah Anda.

KapanLagi.com - Bahan:

1 kilo bandeng, bersihkan dan potong 3 bagian
2 buah tomat ukuran sedang, belah menjadi 4
2 buah cabe hijau, belah jadi 2
1 cm jahe, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
1 batang serai, memarkan
1 lembar daun salam
500 ml air
2 sdm minyak

Bumbu Yang Dihaluskan:

6 buah bawang merah
6 siung bawang putih
10 buah cabe rawit
1 buah cabai merah besar
2 sdt garam

Cara Membuat:

1. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan di atas api sedang. Masukkan lengkuas, serai, daun salam, cabe hijau, jahe, dan tomat kemudian tumis hingga layu.

2. Masukkan ikan, tumis hingga daging ikan berubah warna dan matang. Tambahkan air dan biarkan hingga kuahnya mengental.

3. Sajikan dengan nasi hangat selagi panas. (wo/bee)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment