Packing Mudik Bakar Ratusan Kalori

iklan
KapanLagi.com: Woman
KapanLagi.com: Woman
Packing Mudik Bakar Ratusan Kalori
Aug 26th 2011, 00:00

saat mengemas barang dalam koper atau perjalanan melelahkan ketika mudik, karena Anda sedang membakar banyak kalori.

KapanLagi.com - Sudahkah Anda mempersiapkan semua hal yang dibutuhkan untuk mudik? Membongkar lemari pakaian, memilih pakaian mana yang akan dibawa, dan memasukkan semua barang dalam beberapa koper adalah hal rutin yang akan dialami setiap orang yang akan melakukan mudik. Walaupun wanita sering berlebihan saat mengepak barang, ternyata kegiatan wajib sebelum mudik atau liburan ini dapat membakar kalori sebanyak saat Anda berolahraga.

Hasil ini berdasarkan survey yang dilakukan oleh Hotels.com seperti dilansir Genius Beauty, bahwa saat berlibur, seseorang akan kehilangan 500 kalori hingga tiba di tempat tujuan. Jumlah kalori yang terbakar tersebut sama dengan latihan kardio di tempat kebugaran selama satu jam. Hal ini memang mengejutkan, karena Anda pasti tidak sadar telah membakar sekian banyak kalori pada saat mengepak barang-barang. Sehingga ada baiknya Anda tidak menggerutu ketika sibuk memilih barang mana yang akan Anda bawa saat mudik atau liburan.

Dalam survey tersebut, 46 persen dari para wisatawan yang berlibur mengatakan bahwa mereka merasa seperti baru melangkah keluar dari gym ketika sampai di lokasi tujuan. Sedangkan 22 persen yang lain mengatakan bahwa mereka menyediakan tempat khusus di bagasi mereka untuk menyediakan beberapa alat latihan angkat beban yang bisa dilakukan selama liburan. DItambah lagi, 32 persen wanita tak hanya mempersiapkan koper milik mereka saja, mereka juga mengemas barang-barang untuk suami dan anak-anak mereka.

Rata-rata, jumlah total seseorang membawa koper untuk liburan sebanyak lebih dari 3.000 kilogram sepanjang hidup. Hal ini bisa menjadi jumlah yang sama bila Anda melakukan mudik dan liburan rutin setiap tahun. Seorang juru bicara Hotels.com mengingatkan kita agar tidak lupa meluangkan waktu untuk melakukan olahraga ringan di saat liburan, misalnya saja latihan beban. Dan khusus untuk mudik yang biasanya disertai liburan keluarga, ada baiknya Anda memilih makanan yang sehat.

Opor ayam, rendang, sayur nangka dan berbagai kue kering memang membuai lidah. Tetapi batasi konsumsi makanan tersebut dan jangan sampai limpahan makanan saat Hari Raya Idul Fitri Anda jadikan ajang 'balas dendam'. Jangan sampai tubuh yang sehat selama berpuasa mendapat pasokan makanan tak sehat saat mudik dan liburan. Puasa sehat, mudik nikmat, maka Anda siap untuk menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan kondisi prima. Selamat mudik! (wo/wsw)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment