Hidup Sehat Tanpa Terapi Colon

iklan
Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Hidup Sehat Tanpa Terapi Colon
Aug 25th 2011, 10:05

Liputan6.com, Washington DC: Membersihkan usus besar di klinik guna menurunkan berat badan atau menghilangkan lemak ternyata memiliki risiko cukup tinggi. Dokter di Washington DC, Amerika Serikat, baru-baru ini, mengemukakan fakta bahwa niat menjadikan tubuh agar lebih sehat dengan colon hydrotherapy tak sepenuhnya baik bagi tubuh.

Ilmuwan dari Sekolah Kedokteran di Georgetown University itu menunjukkan bahwa colon hydrotherapy memilki efek samping seperti kram, kembung, mual, muntah, ketidakseimbangan elektrolit sampai pada gagal ginjal. Meski dilakukan oleh para ahli, pembersihan usus ini dapat membuat pasien kehilangan kemampuan untuk menyaring racun dan dalam darah.

Metode lain pembersihan usus besar dengan obat pencahar, teh khusus, bubuk dan kapsul yang populer di internet juga dapat menyebabkan anemia aplastik. Suatu keadaan ketika sumsum tulang tidak memproduksi sel-sel baru untuk mengisi kebutuhan sel darah dalam tubuh. Apalagi jika terapi ini dilakukan tanpa diawasi ahli medis.

Alangkah baiknya jika dapat menghindari terapi ini. Sebagai gantinya adalah menjalankan hidup sehat. Sebaiknya konsumsi makanan sehat secara teratur, bukan dengan membersihkan usus besar yang berbahaya.(Genius Beauty/ULF)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment