Akibat Hepatitis, 32 Siswa Gagal Ujian

iklan
Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Akibat Hepatitis, 32 Siswa Gagal Ujian
Dec 10th 2011, 10:45

Liputan6.com, Nahyudi: Sedikitnya 32 siswa SMA 4 Depok, Jawa Barat, gagal mengikuti ujian akhir sekolah (UAS) sejak pekan lalu. Mereka terpaksa dirawat di rumah sakit karena terjangkit penyakit Hepatitis A.

Pantauan SCTV di SMA 4 Depok, Sabtu (10/12), 32 bangku yang seharusnya terisi siswa tampak kosong. Para siswa yang sakit sebagian besar masih dirawat di rumah sakit. Hanya tiga di antaranya yang diperbolehkan pulang untuk dirawat di rumah.

Namun, sebagian siswa yang masuk sekolah harus mengenakan masker karena khawatir tertular virus lewat udara. Penularan virus ini terdeteksi sejak Senin lalu menyusul empat siswa absen tidak ikut ujian karena sakit. Siswa yang sakit akibat tertular virus ini pun terus bertambah.(ADI/ADO)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment