Jalan Kaki Meningkatkan Fungsi Otak

iklan
Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Jalan Kaki Meningkatkan Fungsi Otak
Sep 16th 2011, 08:50

Liputan6.com, Sydney: Rasa lemas hambat prouktivitas? Sepuluh ribu langkah solusinya. Mereka yang gemar berjalan kaki dan olah tubuh di pusat kebugaran ditemukan memiliki produktivitas yang tinggi. Demikian hasil penelitian yang dilakukan para ahli dari Universitas Swinburne dan Body-Brain Performance Institute, Sydney, Australia, baru-baru ini.

Penelitian melibatkan 40 orang karyawan perusahaan swasta. Mereka dibagi menjadi dua kelompok. Kelompok pertama diminta rutin berjalan kaki 10 ribu langkah dan olah tubuh di pusat kebugaran. Sedangkan kelompok kedua hanya diminta rutin berjalan kaki 10 ribu langkah.

Setelah delapan minggu, mereka yang rutin melakukan kombinasi jalan dan olah tubuh memiliki tingkat kemampuan merencanakan, mengingat, juga membuat keputusan, lebih tinggi dibandingkan mereka yang hanya melakukan salah satunya. Mereka yang rutin melakukan dua kegiatan ini juga memiliki tingkat kemarahan dan stres yang rendah. Fungsi otak juga mengalami kenaikan hingga empat persen.

Mengingat banyaknya manfaat tersebut, tidak ada salahnya memulai pagi dengan berolahraga? Selamat mencoba.(Zeenews/ULF)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment