Leila Lopes: Tinggal di Angola Tidak Murah

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Leila Lopes: Tinggal di Angola Tidak Murah
Oct 7th 2011, 08:50

Lifestyle » Trend and Fashion » Leila Lopes: Tinggal di Angola Tidak Murah
Jum'at, 7 Oktober 2011 - 15:50 wib

Lastri Marselina - Okezone

L Lopes salami Jero Wacik (Foto: Lastri/Okezone)
L Lopes salami Jero Wacik (Foto: Lastri/Okezone)

ANGOLA mempunyai pariwisata yang indah, namun untuk biaya hidup rupanya sangat mahal. Itulah pengalaman yang diceritakan Leila Lopes kepada Jero Wacik.

 
Hari ini Leila Lopes mendapatkan kesempatan mengunjungi Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Jero Wacik. Dalam perbincangan santai di kantor Kemenbudpar, Miss Universe 2011 ini cerita soal Angola.   
 
"Angola adalah negara yang indah untuk dikunjungi wisatawan. Selain makanan dan pantai yang indah, masyarakat Angola juga terkenal ramah," kata Leila kepada Jero Wacik di kantor Kemenbudpar, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Jumat (7/10/2011).
 
Leila menambahkan, perang yang pernah membinasakan negaranya membuat beberapa barang di Angola mahal.
 
"Tinggal di Angola tidaklah murah. Sebab kami harus mengimpor beberapa barang setelah terjadi perang," kenang wanita berkulit hitam manis ini.
 
Penjelasan Leila membuat Jero Wacik berhasil mencairkan suasana.
 
"Kalau begitu, kami harus membawa uang yang cukup banyak kalau mau berkunjung ke Angola, ya?," kata Jero, tertawa.
 
Selama kunjungan tersebut, Leila ditemani Nadine Alexandra Dewi Ames selaku Puteri Indonesia 2010 dan Pendiri Mustika Ratu Mooryati Soedibyo. Perempuan 25 tahun ini tampil cantik mengenakan batik modern warna merah dengan padanan kain batik selutut warna jingga. Tidak ketinggalan, mahkota Miss Universe pun tersemat indah di atas kepala Leila.
(tty)
mobile Nikmati berita terikini lewat ponsel Anda di m.okezone.com & bb.okezone.com untuk BlackBerry

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment