Diet Vegetarian Ampuh Tingkatkan EQ?

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Diet Vegetarian Ampuh Tingkatkan EQ?
Dec 7th 2011, 08:24

KESTABILAN emosi dan kesehatan jiwa memang sangat berkaitan. Dengan makanan yang baik dan tepat, maka emotional quotient (EQ) pun akan stabil. Lantas, cara seperti apa yang mesti ditempuh?
 
Diet vegetarian banyak dipilih orang sebagai bagian dari gaya hidup mereka. Tak hanya menyentuh level selebriti tapi juga masyarakat biasa. Di luar sisi kesehatan dan kecantikan, diet vegetarian pun juga berpengaruh pada psikologis yakni kestabilan emosi. Dengan mengonsumsi sayuran dan tidak memakan daging, maka emosi diri jauh lebih terkontrol dan tidak meletup-letup, seperti dirilis Idiva.
 
Daging cenderung memberikan emosi yang meninggi karena penderitaan hewan bertahan ketika mereka disembelih. Selain itu, orang yang memasak dan pemakan makanan pun memiliki pengaruh pada makanan yang dikonsumsi. Amarah dan rasa dendam akan mengganggu si pengonsumsi daging. Hal ini tentu akan berpengaruh pula pada tingkat emosi.
 
Sementara itu, pola makan vegetarian memiliki proporsi lebih tinggi terhadap ketenangan jiwa. Beberapa komunitas bahkan menahan untuk mengonsumsi bawang merah dan bawang putih karena kedua bahan tersebut memiliki peningkatan terhadap proporsi  komponen di tubuh.
 
Pada tingkat fisik di mana seseorang tersebut menjalani diet nonvegetarian tentu akan berpengaruh pada tubuh Anda. Hal ini dapat menyebabkan berbagai penyakit seperti kolesterol karena tekanan darah naik dan sebagainya. Sementara pada tingkat psikologis, peningkatan emosional tubuh dapat diminimalisir ketika seseorang melakukan diet nonvegetarian yang menyebabkan pengaruh pada pikiran negatif yang muncul, di antaranya pikiran seksual, keserakahan kemarahan, dan berbagai emosi negatif lainnya. Pasalnya dengan menjalani diet vegetarian, maka pikiran pun jauh lebih damai.
 
Ya, sedianya memang emosi Anda perlu dikendalikan dalam berbagai situasi. Misalnya, ketika rekan Anda mendapatkan promosi atau ketika Anda diremehkan atasan di depan orang lain. Kemarahan tentu menjadi  hal wajar yang dilakukan. Namun, ketika Anda menjalani diet vegetarian, maka pikiran Anda jauh lebih tenang dan Anda pun kurang reaktif terhadap situasi semacam tersebut. Dalam jangka panjang, ketenangan pikiran tersebut mengarah pada emotional quotient.
(tty)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment