Miliki Anak Pangkas Risiko Serangan Jantung

iklan
Liputan6 Kesehatan
Liputan6 Kesehatan
Miliki Anak Pangkas Risiko Serangan Jantung
Oct 2nd 2011, 14:02

Liputan6.com, California: Kesuburan ternyata berpengaruh besar pada kondisi kesehatan jantung. Pria yang memiliki momongan memiliki risiko lebih rendah terserang berbagai masalah jantung jika dibandingkan mereka yang tidak. Demikian hasil penelitian yang dilakukan oleh para ahli dari Universitas Stanford, California, Amerika Serikat, baru-baru ini.

Penelitian melibatkan 135 ribu pria. Ditemukan mereka yang tidak memiliki keturunan berisiko tinggi mengidap berbagai gangguan jantung. Dalam penelitian ini juga ditemukan, mereka yang tidak memiliki momongan berisiko tinggi terserang berbagai jenis kanker dan stroke. Meski belum menemukan alasan pasti, para ahli menyarankan ahli medis untuk menjadikan kesuburan sebagai indikator pengukur kesehatan jantung.

"Hasil penelitian ini menunjukkan infertilitas dapat menjadi jendela untuk melihat kesehatan pria di kemudian hari. Aku percaya ada alasan biologis tentangnya," kata pimpinan penelitian Dr. Michael Eisenberg.(Zeenews/ADO)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment