Akad Nikah, Ibas Pakai Kancing Gelung Pemberian Hatta Rajasa

iklan
Sindikasi lifestyle.okezone.com
KapanLagi.com: Woman
Akad Nikah, Ibas Pakai Kancing Gelung Pemberian Hatta Rajasa
Nov 23rd 2011, 05:14

SELEPAS menjalani midodareni, keluarga Hatta Rajasa menyerahkan kancing gelung dan angsul-angsul kepada keluarga Edhie Baskoro Yudhoyono. Ritual ini menjadi penutup rangkaian midodareni.
 
Kurang lebih 1,5 jam acara midodareni berlangsung dengan lancar di kediaman Aliya di Fatmawati Golf Mansion, Jakarta Selatan, pascakedatangan mereka pada pukul 19.13 WIB, Selasa (22/11/2011) malam.
 
Dengan membawa iring-iringan mobil sekira 21-an (termasuk mobil pengamanan),  keluarga Ibas yang diwakili oleh Pramono Edhie Wibowo meninggalkan lokasi sekira pukul 20.40 WIB.
 
Sebelum meninggalkan tempat dan menyudahi acara, Ibas sempat menerima kancing gelung dan angsul-angsul yang diberikan langsung oleh Hatta dan Okke Rajasa.  Kancing gelung sendiri merupakan kain untuk calon mempelai pria yang akan dikenakan pada saat akad nikah pada 24 November 2011. Penyerahan kancing gelung yang dibungkus kotak berbalut nuansa songket berwarna marun tersebut diserahkan langsung Hatta Rajasa. Adat yang akan digunakan sendiri dalam momen akad adalah sesuai tanah kelahiran calon pengantin wanita, yakni Palembang.
 
Selain kancing gelung, keluarga besar Ibas juga dihadiahi angsul-angsul (hantaran balik dari calon pengantin wanita). Ada sekira sembilan kotak yang berhiaskan kain songket pada lapisan luar kotak tersebut diterima keluarga Ibas. Secara simbolis, Okke Hatta Rajasa yang menyerahkannya kepada istri Pramono Edhie Wibowo.
 
Setelah itu, rombongan pun bertolak kembali ke Cikeas. Ibas sendiri yang menaiki mobil bernomor polisi B 2411 RFS hanya melambaikan tangan tanpa mengeluarkan kalimat apapun. Di mobil tersebut tampak sang kakak Agus Harimurti Yudhoyono menemaninya di bangku belakang.
(tty)

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.
If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment