KOMPAS.com - Remaja cenderung memiliki mood yang berubah-ubah. Salah satu faktor yang menyebabkan ketidakkonsistenan mood remaja ini yakni kurangnya perasaan nyaman terhadap diri mereka sendiri. Rasa tak nyaman tersebut antara lain muncul akibat masalah jerawat dan kulit berminyak yang kerap dialami remaja, dan dapat mempengaruhi rasa percaya diri mereka.
Menyadari pentingnya perasaan nyaman untuk mengawali hari dalam menjalani berbagai aktivitas sekaligus mewujudkan kreativitas diri, POND'S Institute menghadirkan inovasi terbaru, yaitu rangkaian pembersih wajah POND'S Clear Balance dan rangkaian pelembab POND'S White Beauty.
Rangkaian produk pembersih wajah ini terdiri atas POND'S Oil Control, yang diperkaya dengan mineral clay untuk mengatasi minyak berlebih, POND'S Clear Solutions dengan herbal clay dan ekstrak daun neem yang membantu melawan bakteri penyebab jerawat, POND'S No Blackheads dengan volcanic clay yang membantu mengangkat sel kulit mati dan mencegah komedo, serta POND'S Smooth Pores dengan glacial clay yang berasal dari air pegunungan es Alpen untuk membersihkan minyak dan mengencangkan pori-pori.
Peluncuran rangkaian produk terbaru POND's ini sekaligus menandai kampanye "POND'S Make It Happen", yang diadakan untuk mengajak remaja Indonesia -dengan gengnya masing-masing- untuk lebih mengeksplorasi dan mewujudkan kreativitas mereka.
"Banyak geng remaja Indonesia yang sangat kreatif. Namun, masih sedikit wadah untuk lebih mengekspresikan diri mereka," tutur Arief Tjakraamidjaja, Senior Brand Manager POND'S, saat peluncuran produk POND's di fX Lifestyle X'nter, Jakarta, Kamis (17/11/2011) lalu.
Berdasarkan hasil FGD (Focus Group Discussion) yang telah dilaksanakan sebelum meluncurkan kampanye ini, terlihat bahwa dua bidang yang paling digemari remaja adalah musik dan fashion. Hal ini disebabkan dua kegiatan tersebut memungkinkan remaja memuaskan keinginan untuk tampil dan mendapatkan pengakuan dari teman sebayanya.
Kampanye ini dapat diikuti seluruh remaja Indonesia hanya dengan mendaftarkan diri melalui website www.pondsinstitute.com/make it happen. Mereka bisa membuat profile, menambahkan foto, dan meng-update karya mereka di bidang musik dan fashion selama kampanye ini berlangsung.
Geng yang memiliki hasil karya paling inspiratif, memiliki peluang untuk mendapatkan hadiah utama ke luar negeri bersama anggota gengnya. "Melalui kampanye ini, dan berbagai kegiatan di dalamnya, POND'S berharap dapat menjadi inspirasi bagi remaja untuk menghasilkan karya sendiri dan mewujudkannya," tutur Arief.
Untuk mendukung kesuksesan kampanye ini, POND'S menggandeng geng anak muda Indonesia yang berhasil membuktikan eksistensi di bidang fesyen dan musik. Di antaranya, Pevita Pearce, Olivia Jensen, Sonia Eryka, Cotton Ink, Afgan Syahreza, Lala Karmela, Calvin Jeremy, dan Pee Wee Gaskins. Mereka akan mengajak geng remaja untuk membuktikan prestasi mereka di bidang musik dan fashion melalui jejaring sosial.
0 comments:
Post a Comment