Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran: Pelantikan dan Penyerahan Brevet Spesialis Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelami (IKK) (bahasa)

iklan
Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran
Just another WordPress weblog
Pelantikan dan Penyerahan Brevet Spesialis Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelami (IKK) (bahasa)
Feb 17th 2012, 04:19

Departemen Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin Fakultas Kedokteran Unpad melaksanakan pelantikan dan penyerahan brevet pada hari Kamis (16/2/2012) bertempat di Hotel Aston Tropicana Bandung. Acara ini dihadiri oleh Pembantu Dekan Bidang Penelitian, Kerjasama, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (A. Hussein S. Kartamihardja,dr.,SpKN, MH.Kes), Direktur Utama RS. Hasan Sadikin (H. Bayu Wahyudi, dr.,SpOG.,MPHM), Kepala Departemen Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin (Jono Hadi Agusni, dr.,SpKK(K)), Koordinator TKP PPDS I (Dr. Dwi Prasetyo, dr.,Sp.A(K).,M.Kes.), Guru Besar, keluarga dan tamu undangan lainnya.

Yang berhasil menerima brevet kali ini berjumlah 6 orang yakni : Yeyen Yovita, dr., Keni Istasaputri Mardiana, dr., Meily Anggraeni S. Meliala, dr., Ria Vista Sari, dr., Diana Devi Ariana Moeliono, dr. dan Yunita Damopolii Darmasetiawan, dr.

Kepala Departemen Ilmu Kesehatan Kulit dan Kelamin dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada para penerima brevet atas keberhasilan yang telah diraih dan sejak saat ini semua sudah menjadi bagian dari sistem pelayanan kesehatan nasional, khususnya di bidang ilmu kesehatan kulit dan kelamin. Jumlah spesialis kulit dan kelamin di Indonesia saat ini kurang lebih berjumlah 1000 orang sedangkan kebutuhan sekitar 2500 spesialis, sehingga beban dokter spesialis kulit dan kelamin dalam melaksanakan pelayanan kesehatan di bidang kulit dan kelamin sangat berat.

Acara berjalan lancar dan khidmat, di akhiri dengan ramah tamah.

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment