Sensasi Cokelat Terakhir

iklan
VIVAnews - KOSMO
VIVAnews - KOSMO
Sensasi Cokelat Terakhir
Feb 13th 2012, 03:30

Senin, 13 Februari 2012, 10:30 WIB

Mona Indriyani, Febry Abbdinnah

VIVAnewsLast bite will please you more. Mungkin Anda pernah merasakan lelehan terakhir chocolate cake lebih nikmat, dibandingkan suapan sebelumnya. Mau tau kenapa?

Menurut riset dari para psikolog, kita akan lebih menikmati rasa makanan yang akan habis, apalagi bila itu hidangan favorit. Secara perlahan tanpa sadar, kita akan memperkecil suapan terakhir, agar makanan tersebut tak cepat habis.

Fakta ini juga dipertegas dengan penelitian yang dilakukan di AS. Para responden pria dan wanita diberikan 5 buah cokelat dengan rasa berbeda. Merekan diminta memberikan penilaian terhadap tingkat kenikmatan cokelat yang dimakan.

Setiap cokelat diberikan info yang berbeda untuk penilaiannya. Sebagian dari responden diberitahu, bahwa cokelat yang mereka nikmati adalah cokelat terakhir, dan sebagian tidak.

Sebanyak 66 % responden yang diberitahu menyatakan cokelat terkahir lebih nikmat, dibandingkan sebelumnya. Dan mereka yang tidah tahu, memberikan persentase sebanyak 22%, bahwa cokelat terakhir lebih nikmat. Penelitian ini dimuat dalam Jurnal Psychological Science.

Kesimpulan dari penilaian cokelat per satu ini yaitu rasa gigitan cokelat terakhir akan lebih melekat dalam ingatan, dibandingkan menikmatinya secara lanngsung.

" Faktanya adalah kenikmatan akan berakhir, tetapi akan tetap memberikan efek positif" ujar Ed O'Brien.

Hal ini juga dapat dikatakan sebagai motivasi. Mungkin akan terlintas dalam pikiran " saya ingin mendapatkan yang terbaik, pada saat saya masih bisa menikmatinya" atau kita terbiasa mendapatkan akhir yang bahagia.

"Banyak pengalaman memiliki akhir yang bahagia. Banyak juga orang yang berharap, bahwa sesuatu akan berakhir bahagia dengan baik. Tanpa terpengaruh oleh penilaian apapun"

So, save the best for last, ladies.

(ren)

• VIVAnews

Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Kirim Komentar

Anda harus Login untuk mengirimkan komentar

You are receiving this email because you subscribed to this feed at blogtrottr.com.

If you no longer wish to receive these emails, you can unsubscribe from this feed, or manage all your subscriptions

0 comments:

Post a Comment